Sam Si Pahlawan


Catatan tentang Sam dan Monster Hijau

ditulis oleh @elfira.prabandari

Dalam ceritanya, Sam melihat moster hijau di televisi. Kemudian, monster itu menghilang. Sam berpikir monster itu bersembunyi di rumahnya. Langsung dia mencari di dapur, di belakang sofa, dan di bawah meja makan.
Ternyata Sam menemukan ‘monster hijau’ di kamar mandi. Sam si anjing yang penasaran kemudian melawan monster itu, membuat rumah berantakan! Dia bangga sekali bisa mengalahkan si monster!

Pernahkah kita menertawakan anak ketika mereka bertingkah konyol? Cerita Sam yang ini pernah membuat saya geli menertawakan Rahayu. Sampai sekarang, Rahayu belum paham bahwa si monster hijau yang dikalahkan Sam bukanlah monster! Itu (hanya) sebuah kantong sampah besar berwarna hijau.

Labatt dengan jenius membangun cerita yang indah. Dalam kisah ini, dia membiarkan anak-anak berimajinasi dan berpetualang menyelesaikan misi besar.
Pertama, misi menemukan monster. Kedua, menghadapi dan mengusirnya!

Kita diajak menikmati cerita bagaimana Sam berusaha keras menemukan monster, menghadapinya, dan membuat monster itu hilang. Anak-anak yang saya lihat dalam karakter Sam memiliki kepercayaan diri bahwa yang dilakukannya sungguh berarti. Meskipun itu bukan monster sesungguhnya, melihat Sam menyesaikan misinya tentu saja membanggakan bukan?

Jadi, meski kadang konyol, masih perlukah kita menertawakan anak-anak yang begitu bersemangat berpetualang dan menyelesaikan misi mereka?
Rasanya tidak, saya akan selalu ingat Sam yang begitu bangga, “Aku adalah pahlawan yang berhasil mengusir monster hijau besar!” katanya.

Video baca nyaring dari rembuku disa dilihat di Sam dan Monster Hijau | rembukunyaring





Komentar